17/10/2011

Pencarian Jati Diri


Jati diri, semua manusia di bumi ini membutuhkan jati diri masing - masing karena Tanpa jati diri kita tidak akan memiliki karakter untuk menjalani hidup ini. Hampir semua orang sedang mencari jati diri mereka terutama kalangan "teenagers" seperti saya ini. Mencari jati diri memang tak semudah membalikkan telapak tangan, saya sendiri terkadang sangat sulit menemukan sebuah kata jati diri dalam hidup saya, banyak orang yang mencari jati diri menjadi orang yang positif malah berubah 180 derajat menjadi sebaliknya karena mereka terlalu mudah terbawa ke alur negatif dalam pergaulan mereka.


Jati diri artinya jadilah dirimu sendiri ( be your self) kita harus mengerti tempat dan peran kita di dunia ini untuk mencapai kehidupan yang lebih hakiki. Untuk mengerti siapa sebenarnya dirimu disini kita harus melakukan sesuatu perubahan pada hidup kita dan pasti dengan perubahan yang kita lakukan tersebut, jati diri kita akan terlihat.
Banyak orang yang tidak mengenal siapa diri mereka, bahkan mereka terkadang bergaya orang lain untuk mendapatkan jati diri mereka. terkadang kita bertindak sesuai dengan idola kita namun apa yang terjadi jika orang yang kita jadikan idola bertindak buruk, apakah kita juga akan melakukan hal yang sama dengan mereka?? seseorang yang tidak memiliki jati diri sejati dan hanya berkiblat pada idola mereka sudah dapat dipastikan mereka akan melakukan hal serupa dengan idola mereka.
saya teringat dengan kata yang diucapkan oleh Bernadette peters "jadilah diri anda sendiri, jika anda menjadi orang lain, kemudian untuk apa orang lain membutuhkan anda?". Itulah kata - kata yang selalu menginspirasi saya meskipun saya terkadang belum bisa menemukan siapa diri saya ini dan apa yang dunia butuhkan kepada saya, apakah saya hanya akan menjadi sampah hidup ini atau saya akan mampu menguasai hidup ini. Semua masih dalam proses penapakan jati diri.
Para musisi terkenal, petinju, pemain sepakbola, seniman,dan semua orang yang telah nyaman dengan apa yang mereka lakukan itupun telah menemukan jati diri mereka lewat bakat dan minat mereka. jangan pernah memaksakan kita untuk menjadi pelukis jika memang itu bukan bakat kita, mungkin bakat kita ada di sisi lain seperti menyanyi atau menjadi seorang yang ahli dalam hal tertentu, so jangan pernah ragu untuk mengeksplor bakat dan minat mu siapa tahu bakat anda bisa menemukan jati diri anda.

No comments:

Post a Comment

Kesaksian Pelecehan Seksual di Rumah Sakit Surabaya

Dunia medis Indonesia kembali tercoreng dengan ulah Perawatnya, bukan karena mal praktek ataupun tidak menerima pasien miskin, melainkan pel...