22/08/2011

Alferd oh Alferd




Akhir – akhir ini ane bingung dengan persepakbolaan indonesia. Baru setahun yang lalu Indonesia sukses menjadi finalis di piala asean yang akhirnya kalah dengan tetangga sebelah dan menjadi runner up. Prestasi Indonesia, semangat indonesia  yang gemilang terlahir bukan karena sebab. Salah satunya adalah sosok pelatih Timnas dulu ALFERD RIEDL yang telah dilengserkan dengan sangat  SANGAT TIDAK JELAS oleh kepemimpinan baru PSSI. Entah apa yang ada dipikiran Pemimpin PSSI  yang baru ini. Saat ditanya, dia pun menjawab karena alferd selama ini sebagai pelatih TIMNAS yang tidak legal alias ILEGAL. Lho kok bisa ?? katanya ni ye sekali lagi KATANYA nama Alferd Riedl sebagai pelatih dinilai tidak melalui jalur yang sah dan tak ada yang bisa membuktikan dokumen sah. Ujung – ujungnya dengan pikiran cepat ( ane bilang dangkal ) ia langsung mengambil keputusan yang bikin ane pengen muntah di kepalanya. Iya benar, alferd langsung di pecat tanpa alasan atau pemberitahuan sebelumnya dan langsung diganti oleh pelatih baru Wim.
                Mengetahui dirinya dipecat, Alferd langsung angkat bicara. Alferd mengatakan ini alasan yang tidak masuk akal untuk memecat saya. mereka bilang saya tidak mempunyai dokumen yang sah ketika menjadi pelatih TIMNAS. Anehnya alferd langsung menyangkalnya dan dia memperlihatkan dokumen – dokumen asli  tersebut ke media lalu mengirimnya ke PSSI ( yang sok tau abiezzzzzzzzzz) . ketika menerima surat tersebut ane kira PSSI langsung shock ( joget – joget  tak jelas agar dikira gila atau pura- pura jadi pengemis agar dikasihani).
                Tentu disisi lain Alferd riedl  sangat kecewa ( ane juga kecewa karena alferd idola ane ) dengan keputusan sok tau PSSI yang memecat sepihak. Tidak tinggal diam Alferd  langsung mengirim kasus ini ke Badan sepakbola tertinggi dunia FIFA untuk menyelesaikan kasusnya. Semoga sukses ane dibelakangmu ferd.
                Nah akhirnya PSSI menunjuk wim untuk melatih TIMNAS INDONESIA seminggu sebelum pertandingan (banyak yang ragu apakah Indonesia mampu mengalahkan Turkmeniztan, secara pelatih kita baru seminggu melatih ) dan hasilnya ternyata oh ternyata Indonesia mampu mengalahkan  Turkmeniztan dengan semangat 45 nya.  Ane  kagak heran ngelihatnya lha wong materi pemain TIMNAS masih seperti yang lama kok saat masih dilatih Alferd bahkan pengamat sepakbola tanah air sepakat formasi yang diterapkan masih sama dengan alferd. Tidak berubahhhhh ( apa ini ya yang namanya plagiat).
                 Ane cuman berharap semoga pelatih baru ini mampu menruskan perjuangan alferd yang susah payah dari nol dan membuat gelora pemain kita meningkat. Apalagi saat pemain bertanding dilapangan tak kenal lelah alferd memberi semangat, motivasi dukungan moril agar pemain tetap tabah menjalani  kehidupan ini, lha pelatih kita yang baru kok diem aja ya di tempat duduk saat timnas tanding sambil coret – coret kertas yang ane kagak tahu entah coret – coret bikin komik atau bikin surat wasiat buat presiden untuk memberantas nazaruddin?????
yang jelas saat Indonesia mulai rapuh lagi mari kita salahkan PSSI dan mungkin PSSI dengan tanpa dosa akan mengemis kepada Alferd untuk menjadi pelatih Indonesia lagi. namun ane yakin pasti alferd menolak dengan jawaban dari alferd " emang gue cowok apaan".

2 comments:

Kesaksian Pelecehan Seksual di Rumah Sakit Surabaya

Dunia medis Indonesia kembali tercoreng dengan ulah Perawatnya, bukan karena mal praktek ataupun tidak menerima pasien miskin, melainkan pel...